Wednesday, May 9, 2007

Se Paranoid apakah kita???

Paranoid definition from wikipedia: is an excessive anxiety or fear concerning one's own well-being which is considered irrational and excessive, perhaps to the point of being a psychosis.

Pagi tadi sambil sarapan sempat melihat berita gosip bahwa Pongki Jikustik ternyata takut ama pisang. Seorang teman bahkan ada yang takut nasi (baru aja sembuh tahun lalu... :-D).

Memang ada orang-orang yang takut atau khawatir berlebihan terhadap sesuatu yang menurut pandangan khalayak umum bukan merupakan sesuatu yang berbahaya atau perlu untuk ditakuti.
Sebenarnya itu sah-sah saja, toh yang (mungkin akan) rugi cuman diri yang bersangkutan. Tetapi menjadi lain pandangannya jika paranoia itu jadinya malah merepotkan orang lain.

Saya pernah batal naik perahu di suatu lokasi wisata atas dasar 'solidarity', karena diantara teman yang ikut waktu itu ada yang tidak bersedia naik. Mungkin banyak orang pernah direpotkan jika harus menemani teman/saudara ke suatu tempat hanya karena dia takut gelap.

Ketakutan yang berlebihan juga bisa merugikan diri sendiri atau pihak lain, jika rasa khawatir tersebut berakibat 'menggeser' fokus pemikiran kita. Mengerti??? misal: seorang network administrator menutup hampir semua fasilitas network yang telah dibayar mahal hanya diakibatkan kekhawatirannya akan ada virus yang menyebar, atau akan ada attack dari luar networknya. Semua pintu belakang ditutup dan digembok sambil mengawasi jika ada penghuni yang mau keluar masuk akan ditahan walaupun untuk kepentingan bersama (misal beli aqua di warung sebelah).

Sewaktu di Jogja dahulu, saya pernah membaca koran lokal setempat memberitakan tentang seorang mahasiswa yang lompat dari jendela lantai 2 karena terjadi gempa ringan.
Kalau difilm-film horor atau thriller, sering tuch para korban terluka atau mati akibat perbuatan dia sendiri yang panik dan menjadi tidak hati-hati.

Paranoid bukan penyakit menular, paranoid dapat disembuhkan, silahkan hubungi puskesmas-puskesmas terdekat.

No comments: