Wednesday, June 20, 2007

Mengumpulkan fakta dan menentukan kesimpulan

Seorang bekas perawat yang kemudian menjadi penulis fiksi non ilmiah terkenal Agatha Christie punya beberapa tokoh yang semuanya saya senangi.
  1. Hercule Poirot yang pendek kecil dengan bentuk kumisnya yang artistik, sedikit narsis dan membanggakan cara kerja sel-sel kecil kelabu miliknya
  2. Inspektur Battle dari Scotland yard berperawakan besar dan disegani, sangat teliti dan tegas
  3. Miss Marple, seorang ibu tua yang tidak punya kegiatan sehingga banyak mendengar dan berbicara dengan semua orang.

Saat ini saya terpikir akan tokoh Miss Marple. Dia memiliki sifat yang biasa dimiliki oleh orang-orang senasib (setua) dirinya.... Banyak mendengar dan bersosial dengan sebanyak orang pula. Mungkin kelebihan dia hanyalah bagaimana merangkai sedemikian banyak fakta menjadi beberapa konklusi untuk dibuktikan satu persatu hingga tersisa satu kesimpulan akhir yang benar.

Dalam kehidupan sehari-hari sebenarnya kita memang dihadapkan untuk terus memilih, menentukan dan menjalankan berbagai keputusan dalam segala hal... Dari hal remeh temeh hingga hal-hal yang berkaitan dengan jalan hidup.

Mutu dari pengambilan keputusan itu sangat tergantung kepada berapa banyak dan nilai fakta-fakta yang dimiliki dan kemampuan menyortir, analisa dan menentukan kesimpulannya. Garbage in garbage out. Berhati-hati dalam mengumpulkan fakta dan cerdas dalam menentukan konklusi.

Perhatikan kasus ini:

  • Pada sebuah pulau terdapat 2 macam suku
  • Suku pertama bernama suku 'nano'
  • Suku berikutnya bernama suku 'tato'
  • Suku nano sangat jujur dan tidak pernah berbohong
  • Suku tato sangat gemar berbohong dan jarang berkata benar.

Alkisah, kita terdampar dipulau tersebut dan bertemu 1 orang penghuninya. Kemudian bertanya, kamu berasal dari suku apa??? "Saya suku nano"....

Silahkan diputuskan, sebenarnya dia suku apa??? :-D

(contoh disadur sembarangan dari buku 'Logika Dasar' semester 1-2 waktu kuliahan dulu)

No comments: